Ngaku Laka Tunggal, Tersangka Perampokkan di Bermani Ulu di Bekuk Polisi

Tersangka FI yang saat ini di amankan di Mapolresta Rejang Lebong/foto;Hasan Basri/progres.id/

PROGRES.ID, REJANG LEBONG – Kepolisian resort Rejang Lebong berhasil mengungkap terduga pelaku perampok yang terjadi di Kecamatan Bermani Ulu Raya Kabupaten Rejang Lebong, Kamis (25/01/2018) dini hari kemarin.

Baca : 13 Kali Ditusuk Perampok, Warga Tebat Tenong Luar Jalani Operasi

Bacaan Lainnya

Terduga Pelaku adalah, FI (21) warga desa Suka Rami Kecamatan Bermani Ulu. Kasat Reskrim Polres Rejang Lebong, AKP Chusnul Qomar, Mengatakan kasus ini terungkap ketika FI mendatangi Rumah Sakit Umum Curup dengan mengaku telah mengalami kecelakaan tunggal.

” Melihat waktu kejadian dan luka yang dialami pelaku, akhirnya timbul kecurigaan. Setelah di interogasi akhirnya tersangka mengaku”, ungkap AKP Chusnul Qomar saat press release di halaman Mapolresta Rejang Lebong (26/01/2018).

Setelah mendapat perawatan akhirnya tersangka diamankan di Mapolres Rejang Lebong. Menariknya tersangka juga terlibat pada kasus lain yakni pembacokanĀ  terhadap salah seorang korban di Lapangan Setia Negara Curup hingga jempol tangan korban terputus pada 5 Januari 2018 lalu.Selain itu menurut FI, sebelum melakukan tindak kejahatan tiga kawanan rampok ini terlebih dulu melakukan ritual tolak balak.

Dua Tersangka Masih Diburu

Diketahui tersangka dalam melakukan aksinya berjumlah 3 orang. Tersangka ST dan RD berada diluar rumah, sedangkan FIĀ  melakukan eksekusi. Saat ini kedua tersangka ST dan RD masih terus diburu pihak kepolisian. Dari tangan FI turut juga diamankan sebilah keris, celana jeans, sandal dan topi milik tersangka yang diduga digunakan dalam menjalankan aksinya. Sementara korban saat ini masih menjalani perawatan intensif di RSUD Rejang Lebong. (asb)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.