BENGKULU, PROGRES.ID – Gempa bumi bermagnitudo 5,8 menggemparkan warga pada Kamis dini hari pukul 00:28:34 WIB. Berdasarkan informasi yang dipublikasikan Stasiun Geofisika Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Kabupaten Kepahiang, lokasi pusat gempa berada di 4.50 Lintang Selatan ,102.54 Bujur Timur.
Pusat gempa ini jaraknya 41 Km Barat Daya Bengkulu Selatan dengan kedalaman 31 Km. BMKG melansir bahwa gempabumi ini tidak berpotensi tsunami.
“Info Gempa Mag:5.8, 07-Jan-21 00:28:34 WIB, Lok:4.50 LS,102.54 BT (41 km BaratDaya BENGKULUSELATAN), Kedlmn:31 Km,” tulis Stasiun Geofisika BMKG Kepahiang via grup Telegram.
Gempa ini nyaris dirasakan di sejumlah daerah di Provinsi Bengkulu, mulai dari Bengkulu Selatan, Seluma, Bengkulu Tengah, Kepahiang, Rejang Lebong, bahkan terasa hingga ke Lahat Sumatra Selatan.(red)