REJANG LEBONG, PROGRES.ID – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Rejang Lebong menggelar sosialisasi Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) bersama Politekhnik Kesehatan (Poltekkes) Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Curup Bengkulu pada Senin (18/10/2021) di aula kantor Dinkes.
Direktur Poltekkes Curup Bengkulu Eliana, S.KM, MPH kepada Media Center Pemkab Rejang Lebong menuturkan, melalui program GERMAS ini diharapkan bisa mengingatkan dan meningkatkan kesadaran diri masyarakat Rejang Lebong khususnya kalangan terdidik seperti Dosen, Mahasiswa, Mahasiswi dan masyarakat Rejang Lebong pada umumnya untuk membiasakan diri dengan pola hidup sehat.
“Ya benar. Tujuan diselenggarakannya kegiatan ini untuk mensosialisasikan dan mengajak semua lapisan masyarakat Rejang Lebong pada umumnya dan kalangan terpelajar seperti Mahasiswa/Mahasiswi, Dosen-Dosen dan Karyawan Poltekkes untuk gencar aktif dalam menjaga prokes baik dalam berinteraksi didalam kampus dan diluar kampus dengan masyarakat sekitar,” ujar Eliana.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Rejang Lebong Syamsir,S.KM,M.KM yang mewakili Bupati Rejang Lebong Drs Syamsul Effendi,MM apresiasi yang tinggi bagi Poltekkes Kemenkes Curup yang telah menginisiasi acara Germas ini.
Ia menyarankan kepada masyarakat RL untuk terus menjaga kebersihkan dan kesehatan, meski saat ini Kabupaten RL telah berstatus zona hijau covid-19.
“Melalui sosialisasi GERMAS ini diharapkan semua lapisan masyarakat Rejang Lebong tanpa terkecuali walau Rejang Lebong telah berada di level 1 dan telah masuk kategori zona hijau, pola hidup sehat dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan menerapkan 5M (mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas dalam berinteraksi) tetap mutlak ditunaikan oleh masyarakat Rejang Lebong,” sampainya.
Menurutnya, meski warga sudah melakukan vaksinasi covid-19, tetap saja protokol kesehatan 5M wajib dilaksanakan.
“Insya Allah jika kita semua masyarakat Rejang Lebong menjaga pola hidup sehat, makan teratur, menerapkan unsur 5M dalam kesehariannya dan tetap menjaga prokes (protokol kesehatan) makhluk Tuhan bernama Corona tersebut akan segera hilang dari Bumi Pertiwi kita dan khususnya Rejang Lebong ini,” ucapnya dengan penuh optimis.
Untuk diketahui, kegiatan sosialisasi GERMAS ini dipusatkan di lapangan utama kompleks Kantor Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Rejang Lebong yang dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Kesehatan Rejang Lebong Syamsir,S.KM,M.KM yang mewakili Bupati Rejang Lebong Drs Syamsul Effendi,MM, lalu turut serta hadir juga Politisi Senayan Komisi IX DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Bengkulu Hj Elva Hartati,S.IP,MM, Kabid Promosi Kesehatan (Promkes) Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu Pahlanasion,M.Kes dan disukseskan juga semua peserta sosialisasi GERMAS dari berbagai perwakilan Desa/Kelurahan, Danramil, Kapolsek Curup dan segenap unsur perwakilan Mahasiswa/Mahasiswi Poltekkes Curup Bengkulu.
(pariwara)