Malam Puncak HUT Ke-55 Provinsi Bengkulu ke-55, Ada Acara Bengkulu Besurek, Lihat Keseruannya!

bengkulu besurek
Fashion Show dalam acara Bengkulu Besurek (Foto: Media Center Pemprov Bengkulu)

**Batas Iklan**

BENGKULU, PROGRES.ID – Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah, menunjukkan keseriusannya dalam memperkenalkan budaya Bengkulu kepada masyarakat. Pada malam puncak perayaan HUT ke-55 Provinsi Bengkulu, diselenggarakan acara bernama ‘Bengkulu Besurek’.

Acara ‘Bengkulu Besurek’ ini bertujuan untuk meningkatkan kebanggaan masyarakat Bengkulu terhadap Batik Besurek, warisan budaya yang dimiliki oleh masyarakat Bumi Rafflesia. Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) turut serta dalam acara ini dengan berpenampilan layaknya model fashion show, memakai busana batik Besurek.

Bacaan Lainnya

Gubernur Rohidin menyatakan bahwa malam puncak HUT ke-55 Provinsi Bengkulu harus diisi dengan suasana meriah dan kebahagiaan bersama masyarakat Bengkulu.

Foto: Media Center Pemprov Bengkulu

“Kita malam ini dikumpulkan dengan suasana yang sangat berbahagia, dirgahayu untuk Provinsi Bengkulu,” ujar Gubernur Rohidin.

Melalui event ‘Bengkulu Besurek’, Gubernur Rohidin berharap masyarakat dapat semakin mencintai dan membanggakan Batik Besurek sebagai bagian tak terpisahkan dari identitas budaya Bengkulu.

Pos terkait