Tiongkok Raih Medali Emas Pertama Asian Games dari Wushu, Indonesia Sabet Perak

Edgar Xavier Marvelo
Edgar Xavier Marvelo (Foto: Gatra)

PROGRES.ID, JAKARTA – Sun Peiyuan, atlet Wushu Tiongkok, menjadi atlet pertama yang meraih medali emas di Asian Games, Minggu (19/8), kantor berita AFP melaporkan.

Sun (28 tahun) berhasil mendapat nilai 9,75 dan memenangkan medali emas untuk kategori putra changquan olahraga tradisional China itu. Sun mengandaskan upaya Indonesia memenangkan emas pertama dengan mengalahkan atlet wushu Indonesia, Edgar Xavier Marvelo. Marvelo menempati urutan kedua dengan medali perak.

Bacaan Lainnya

Tiongkok meraih 151 medali emas pada Asian Games 2014 di Incheon, hampir dua kali lipat dari total medali emas yang diperoleh tuan rumah Korea Selatan. China berhasil mempertahankan rekor juara di setiap Asian Games sejak 1982. [ft]

Sumber: VOA Indonesia

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.